Bandar Lampung (Forum) - Angin puting beliung melanda sejumlah daerah di Provinsi Lampung, Jumat (16/12) dan Sabtu (17/12). Akibatnya, satu orang meninggal dunia dan puluhan rumah milik warga rusak.
Berdasarkan data sementara dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Lampung, angin puting beliung terjadi di Desa Branti Raya, Desa Rulung Helok, Desa Rulung Mulya, dan Desa Mandah, Kabupaten Lamsel menyebabkan satu warga Desa Rulung Helok meninggal.
Sementara di Kabupaten Mesuji, tepatnya di Desa Wira Bangun Kecamatan Simpang Pematang, angin puting beliung mengakibatkan 9 rumah warga rusak, dan 2 rumah juga rusak akibat tertimpa pohon.
Tak hanya itu, tanaman padi seluas 20 hingga 30 hektare di Mesuji juga rusak akibat tedampak angin puting beliung tersebut.
Kepala BPBD Provinsi Lampung, Rudi Syawal Sugiarto menjelaskan bahwa pihaknya mendapatkan laporan jika peristiwa angin puting beliung terjadi di beberapa wilayah di Lampung.
Baca Juga: Status Gunung Anak Krakatau Siaga Level III Setelah 8 Kali Erupsi
Peristiwa angin puting beliung juga disertai dengan hujan deras. Menurutnya, saat ini pihaknya masih menunggu data lengkap dari kabupaten lain terkait peristiwa angin puting beliung.
"Mereka belum melaporkan kejadian detail beserta dampaknya ke kami, kalau sudah ada laporan akan kami sampaikan," kata Rudi Swayal, Minggu (18/12). (FB-07)